Sabtu, 12 Oktober 2013

Skripsi Keperawatan Efektivitas Edukasi Terhadap Pelaksanaan Ambulasi Dini Pasca Operasi Ekstremitas Bawah di Rumah Sakit Umum Pusat H.Adam Malik Medan

Download Kumpulan Proposal dan Skripsi Keperawatan Lengkap – Efektivitas Edukasi Terhadap Pelaksanaan Ambulasi Dini Pasca Operasi Ekstremitas Bawah di Rumah Sakit Umum Pusat H.Adam Malik Medan. Pelaksanaan ambulasi secara dini sangat penting karena ambulasi dini merupakan tindakan pengembalian secara berangsur-angsur ke tahap mobilisasi sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi efektifitas edukasi terhadap pelaksanaaan ambulasi dini pada pasien pasca operasi ekstremitas bawah.

Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah postest only control group design. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan sampel 41 orang, 23 orang kelompok intervensi dan 18 kelompok kontrol. Pengumpulan data dilakukan pada bulan Januari-Maret 2010. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner data demografi dan lembar observasi kepatuhan pasien. Uji statistik yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik inferensial yaitu Chi Square.

Berdasarkan hasil analisa statistik, hasil penelitian menunjukkan jumlah responden yang melaksanakan ambulasi dini adalah 18 orang (41,86 %) dan semuanya adalah kelompok intervensi sedangkan kelompok kontrol tidak ada yang melaksanakan ambulasi dini. Hal ini menunjukkan terdapat efektifitas edukasi terhadap pelaksanaaan ambulasi dini pada pasien pasca operasi ekstremitas bawah.

Untuk penelitian selanjutnya yang berkaitan dengan judul penelitian ini disarankan untuk memperhatikan standar prosedur pelaksanaan ambulasi dini pasca operasi ekstremitas bawah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar